Prodi Ekonomi Pembangunan FEB UHO Raih Akreditasi Unggul dari BAN-PT

  • Bagikan
Dekan FEB UHO, Arifuddin. (Foto: Al Iksan/SULTRAKINI.COM)
Dekan FEB UHO, Arifuddin. (Foto: Al Iksan/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) menetapkan Program Studi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Halu Oleo (UHO) berhasil meraih akreditasi unggul.

Sebelumnya, Program studi (prodi) tersebut sudah mendapatkan akreditasi A dan berhasil mengkonversinua ke akreditasi unggul.

“Sejak tadi pagi (Rabu, 30/6/2021) Prodi Ekonomi Pembangunan sudah mendapat pengumuman dari BAN-PT, bahwa Prodi ini telah layak mendapatkan areditasi unggul,” ungkap Ketua Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Tajuddin, saat di temui di ruang kerjanya, Rabu (30/6/2021).

Ketua Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan, Tajuddin. (Foto: Al Iksan/SULTRAKINI.COM)

Akreditasi ini kata dia, didapat melalui ISK (Instrumen Suplemen Konversi) digunakan oleh program studi untuk melakukan konversi peringkat akreditasi dari A ke unggul.

“Jadi unggul itu akreditasi yang diatasnya A,” ucapnya.

Lanjut Tajuddin, untuk mendapatkan akreditasi ini tidaklah mudah karena harus melalui berbagai tahapan penilaian. Diantaranya mulai dari kualifikasi dosen, jumlah guru besar yang ada, kurikulum, manajemen mutu, tersier studi (survei terhadap alumni berapa lama untuk mendapatkan pekerjaan) serta terakhir adalah kepuasan pengguna (sikap profesional alumni terhadap pekerjaannya).

“Alhamdulillah untuk hal tersebut kami memenuhi syarat. Kalau itu tidak kita penuhi sulit untuk kita mendapat akreditasi unggul,” ujarnya.

Akreditasi Unggul Pertama di Sultra 

Akreditasi unggul yang dicapai Prodi Ekonomi Pembangunan FEB UHO menjadi Prodi pertama di perguruan tinggi baik negeri maupun swasta yang ada di Sulawesi Tenggara (Sultra) dan juga di UHO. 

“Bukan saja di Universitas Halu Oleo (UHO) kita pertama, bahkan se- Sultra. Prodi ekonomi pembangunan adalah prodi pertama mendapat akreditasi unggul,” tutur Tajuddin.

Prestasi ini lantas tidak membuat Prodi Ekonomi Pembangunan berpuas diri, karena masih banyak tantangan kedepannya yang akan dihadapi.

“Selanjutnya mulai besok ekonomi pembangunan akan mulai mengupdate (memperbaiki) kurikulum. Sehingga capaian kami bukan hanya unggul tapi proses-proses perbaikan jalan terus,” imbuhnya.

Kedepannya ucap Tajudddin, pihaknya berkomitmen untuk terus melakukan berbagai pengembangan prodi yakni nantinya akan ada prodi ekonomi Islam. 

Manfaat dari akreditasi ini akan dirasakan semua mahasiswa terutama buat alumni pencari kerja. Karena pada saat melamar pekerjaan yang terpenting adalah akreditasinya.

“Jadi sekarang itu tidakda terlalu penting dia (pelamar) dari perguruan tinggi mana, tapi yang terpenting adalah dia akreditasi apa. Jadi sebagai stimulans untuk alumni kita diterima di pasar kerja,” pungkasnya.

Sementara itu Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UHO, Arifuddin mengaku terus mempresure (mendorong) Prodi-nya agar memperoleh akreditasi unggul.

“Akreditasi Prodi ini sebelumnya adalah A dan dalam proses itu belum sampai masa berakhirnya malah satu tahun lagi tetapi, begitu saya menjabat ini saya dorong bagaimana agar bisa mencapai akreditasi unggul,” ujarnya. 

Lanjutnya, dengan adanya akreditasi ini merupakan capaian tertinggi yang diperoleh perguruan tinggi untuk mendapat pengakuan dari pemerinyah pusat. 

Arifuddin berharap pencapaian akreditasi unggul juga dapat dicapai fakultas lainnya yang ada di UHO. 

Saat ini, Prodi yang sudah terakreditasi A di Fakultas Ekonomi san Bisnis UHO termasuk Prodi Akuntansi dan Manajemen terus berupaya untuk menerapkan standar yang sama.

Diketahui, akreditasi unggul adalah sebuah peringkat yang akan diperoleh Universitas atau perguruan tinggi yang memenuhi aturan BANPT (Badan Akreditasi Nasional perguruan tinggi).

Akreditasi ditetapkan oleh peraturan BANPT pada tahun 2020 nomor 1 mengenai “mekanisme akreditasi”. Ketika perguruan tinggi berhasil mendapatkan akreditasi unggul, dapat dikatakan bahwa universitas tersebut sangat baik mengenai prestasi yang ada di dalamnya.

Akreditasi unggul ditetapkan untuk mengetahui jaminan mutu program studi dan perguruan tinggi.

Jaminan mutu yang dimaksud adalah mutu dalam bidang akademik maupun non akademik. Dengan mengetahui jaminan mutu melalui akreditasi, calon mahasiswa akan mengerti kualitas di dalam universitas dan program studi yang akan dipilih. (B)

Laporan: Al Iksan
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan