Proyek Bak Dibangun, Kadis PU Tidak Tahu Anggaran dan Nama Perusahaan

  • Bagikan
royek Bak Penampung Air Bersih. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Proyek pembangunan bak penampung air bersih di jalan puncak Wungka Toliamba di pertengahan antara Desa Taibete dan Pada Jambu, Kecamatan Wangi-Wangi tak dipasang papan informasi proyek, Kepala Dinas PU Wakatobi dan pekerja proyekpun, tak tahu besaran anggarannya dan perusahaan apa yang mengerjakannya.

Saat di konfirmasi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Wakatobi, H. Kamaruddin mengaku ia tidak mengetahui perusahaan apa yang mengerjakan proyek tersebut dan besaran anggaran proyek. Namun, dirinya memastikan proyek tersebut berasal dari Dinas PU Provinsi.

“Saya tidak tahu persoalan anggaran, dan siapa pemborong proyek tersebut. Nanti saya cari tahu PPK-nya, karena hal ini sangat penting dalam bentuk Keterbukaan,” kata Kamaruddin

Menurutnya, disetiap proyek pemerintah harus dipasan papan informasi proyek, agar masyarakat sendiri bisa mengetahui proyek tersebut berasal dari mana dan berapa anggarannya serta apa nama perusahaan yang mengerjakan proyek tersebut.

Namun lebih anehnya lagi ketika SULTRAKINI.COM mencoba mengkonfirmasi pada beberapa pekerja proyek tersebut, tidak ada yang mengetahui secara jelas besaran anggaran dan nama dari perusahaan yang memegang proyek ini.

“Maaf kami pekerja tidak mengetahui besaran anggaran dan nama perusahaan. Kapasitas kami hanya pekerja disini. Tapi, setahu kami kalau pengawas proyek ini adalah Darsa orang Wanci sudah. Terus, kalau soal kontraktornya saya juga tidak tahu sama sekali, tapi dia di Kendari,” ungkapnya

  • Bagikan