PWI Kolaka Umumkan Pemenang Lomba Menulis PT Antam, Berikut Nama-namanya

  • Bagikan
Ilustras (Dok.SULTRAKINI.COM)
Ilustras (Dok.SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) kabupaten Kolaka, mengumumkan pemenang lomba menulis bertema “50 Tahun CSR Antam Membangun Sulawesi Tenggara (Sultra)”, Sabtu (7/7/2018).

Lomba ini merupakan kerjasama antara PWI kabupaten Kolaka dengan Divisi Eksternal Relation PT Aneka Tambang (Antam) Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UBPN) Sultra, sebagai rangkaian peringatan hari ulang tahun (HUT) PT Antam Tbk ke 50.

Ketua PWI Kabupaten Kolaka, Armin Arsyad, mengatakan awalnya lomba menulis ini diikuti 75 peserta yang terdiri dari tiga kategori. Yakni kategori Wartawan, Umum/Mahasiswa serta kategori Pajar tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat. Namun dalam prosesnya, ternyata semua naskah milik peserta lomba kategori wartawan tidak memenuhi syarat sebagaimana ketentuan yang diwajibkan dalam lomba ini.

Sehingga, PWI Kolaka sebagai penyelenggara lomba memutuskan untuk menganulir semua naskah peserta kategori wartawan. Dengan demikian, lomba ini hanya diikuti oleh dua kategori saja, yakni untuk Umum/Mahasiswa serta pelajar SMA/sederajat.

“Salah satu syarat lomba ini bagi peserta kategori wartawan adalah, jenis naskahnya harus berbentuk tulisan feature atau indeph-reporting. Namun hingga batas waktu pengirimannya, semua naskah peserta dari kategori ini (wartawan) tidak memenuhi kriteria sebagai yang disyaratkan panitia,” kata Armin Arsyad, Sabtu (7/7/2018).

Public Relation Assistant Manager PT Antam UPBN Sultra, Dedy Supriyadi, menyampaikan terimakasihnya kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dalam lomba ini.

menurutnya semua naskah lomba yang dikirim memiliki nilai positif bagi Antam dalam merefleksi dan merencanakan program-program CSR di masa mendatang.

Dedy juga mengucapkan selamat kepada peserta yang menjadi pemenang lomba ini, karena telah mampu bersaing dan mengungguli puluhan peserta lainnya.

Adapaun nama-nama pemenang lomba menulis 50 Tahun CSR Antam Membangun Sultra sebagai berikut:

*Kategori Umum/Mahasiswa:*

1. Irwan Samad dengan judul naskah “Memajukan Pendidikan bersama CSR ANTAM” sebagai juara 1

2. Asniati, judul naskah “Anakku Rajin ke Sekolah Berkat Bantuan CSR ANTAM” sebagai juara 2

3. Ian Ernita Yunitasari, judul naskah “CSR ANTAM Sultra, Pionir Pertambangan Daerah” sebagai juara 3

4. Muhammad Lufthi Marwanto, judul tulisan “Mengembangkan SDM dan Ekonomi Masyarakat dengan CSR ANTAM” sebagai juara harapan 1

5. Iva Alva Yunita, judul naskah “CSR ANTAM dan Kesehatan Berbasis Masyarakat” sebagai juara harapan 2

6. Neni Pangesti, judul naskah “50 Tahun CSR ANTAM Membawa Dampak Positif,” sebagai juara harapan 3

*Kategori Pelajar SMA/Sederajat:*

1. Ahmad Syaefullah, judul naskah “ANTAM peduli Kita! ” sebagai juara 1

2. Suci Jum’atul Tauqifa, judul naskah “Kiprah CSR ANTAM dalam Pembangunan Sultra,” sebagai juara 2

3. Putri Sinta Syarif, judul naskah “Kontribusi Pendidikan CSR PT ANTAM yang Berakar Pembangunan Sultra,” sebagai juara 3

4. Agung Drajat, judul naskah “PT ANTAM Tbk sebagai Penyedia Lapangam Kerja bagi Masyarakat Sekaligus Menjadi Pelopor Andalan kabupaten Kolaka dalam Bersaing di Kancah Internasional,” sebagai juara harapan 1

5. Zirana Elza Amzia, judul naskah ” Kontribusi CSR ANTAM terhadap Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat Sultra” sebagai juara harapan 2

6. Abdul Siraj Maulana, judul naskah “Kehadiran ANTAM Membawa Perubahan di Sultra” sebagai juara harapan 3.

Laporan: Mirwanto
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan