Ratusan Anggota BPD Mubar Bakal Dilantik Pekan Depan

  • Bagikan
Sekretaris DPMD Muna Barat Bahrun L. Siharis. (Foto: Istimewa)
Sekretaris DPMD Muna Barat Bahrun L. Siharis. (Foto: Istimewa)

SULTRAKINI.COM: MUNA BARAT – Sebanyak 365 anggota Badan Permusyawaratan Desa terpilih dari 73 desa di sebelas kecamatan bakal dilantik serentak oleh Bupati Muna Barat, Laode M Rajiun Tumada. Pelantikan anggota BPD terpilih ini, sempat tertunda karena gugatan di beberapa desa yang melaksanakan pemilihan.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Mubar, La Ode Tibolo melalui sekretaris Bahrun L. Siharis mengatakan usai gugatan pemilihan terselesaikan, pelantikan anggota BPD terpilih akan dilaksanan pekan depan, rencananya Senin 5 Agustus 2019.

“Hasil pertemuan kadis dengan pak bupati direncanakan Senin, 5 Agustus (2019),” ucap Bahrun kepada Sultrakini.com, Kamis (1/8/2019).

Total anggota BPD Butur dilantik 365 orang dari 73 desa. Sedangkan anggota BPD dari delapan desa lainnya berakhir pada 2020.

Laporan: Akhir Sanjaya
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan