Realisasi Capaian APBN 2017 Sultra Meningkat

  • Bagikan
Rakorda Pelaksanaan Anggaran Semester I tahun 2017 di aula Kanwil Ditjen Perbndaharaan Sultra. (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Realisasi anggaran belanja pemerintah pusat atas APBN di Provinsi Sulawesi Tenggara sebesar Rp 2,343 triliun pada awal semester I 2017. Jumlah itu dari total pagu perencanaan target sebesar 40 persen.

“Alhamdulillah, serapan anggaran di Sulawesi Tenggara meningkat di tahun 2017 dibanding tahun sebelumnya, yang sering terjadi adalah serapan anggaran itu menumpuk di semester kedua terutama di triwulan terakhir, biasamya akhir tahun baru dicairkan, tetapi semoga tidak terjadi,” kata Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Dirjen Perbendaharaan Sultra Ririn Kadariah, Kamis (6/7/2017).

Ririn,menyebutkan capaian realisasi belanja sejak tahun 2011 sampai sekarang terus mengalami peningkatan meski dua tahun sebelumnya mengalami penurunan, yaitu 29,79 persen, 33,11 persen, 29,72 persen, 33,36 persen, 34,46 persen dan terakhir tahun 2017 yaitu 39,12 persen.

Dia berharap penyerapan anggaran secara bulanan pada tahun ini semakin membaik hingga mencapai target penyerapan akhir tahun sebesar 90 persen.

“Semoga satker-satker nanti bisa mempercepat pelaksanaan anggaran, sehingga tidak terjadi penumpukan diakhir tahun, harus ada pelaporan, pendaftaran kontrak, tidak hanya semata-mata kualitas pelaksanaan penganggaran itu tetapi harus akuntabel,” jelas Ririn.

Laporan: Hasrul Tamrin

  • Bagikan