Sepatu Sneakers yang Mendominasi Tahun 2018

  • Bagikan
Sepatu Sneakers. (Foto: Google)

SULTRAKINI.COM: Tahun baru saatnya membuka lembaran baru. Itu pula berlaku pada gaya fashion. Jangan sampai di tahun 2018 ini terlihat membosankan. Seperti yang dilansir dari purewow.com, terdapat beberapa tren sepatu snekers yang akan mendominasi di tahun 2018 mendatang. Penasaran seperti apa. Simak rangkumannya berikut ini.

1. Platforms

Sepatu dengan sol tebal atau yang dikenal dengan Platforms akan banyak digunakan oleh sebagian besar orang di tahun 2018. Platforms tak saja berwujud sandal, namun konsep ini diadaptasi pada sepatu sneakers. Kesan sepatu yang stylish terlihat pada gaya ini. Bahkan, sepatu ini sangat tepat digunakan oleh wanita dengan bentuk tubuh apapun. Jadi, tak ada salahnya untuk menambah satu koleksi sepatu di tahun 2018.

2. Oversize Bows

Sneakers memang kental akan kesan sporty. Tapi tak ada salahnya apabila memberi sentuhan feminin pada alas kaki. Aksentuasi pita besar pada sneakers seketika membuat gaya sporty kian feminin. 

3. Normcore

Jika kembali ke tahun 80-90 an, sepatu sneakers memiliki desain yang besar atau dikenal dengan chunky sneakers. Tren tersebut rupanya kembali di tahun 2018. Bahkan sejumlah brand fashion ternama melansir koleksi sneakers ini.

4. Color Blocked

Sneakers dengan nuansa warna kontras juga akan banyak digunakan untuk menambah tampilan gaya. Warna-warna berani pada sneakers akan memberikan kesan playful dan sporty yang kian semarak.

5. Pure Classic

 Gaya klasik akan senantiasa hadir di setiap tahunnya. Tren ini seakan tak pernah mati dan selalu menarik minat para penggemar fashion dan sneakers. Jadi, simpanlah baik-baik sneakers bergaya klasik.

Sumber: liputan6.com

  • Bagikan