SMA Swasta Idhata Kendari Berganti Status

  • Bagikan
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sultra, Damsid (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM : KENDARI – SMA Swasta Idhata Kendari berganti status menjadi SMAN 11 Kendari. Peralihan itu mulai diberlakukan pada tahun ajaran baru 2017/2018. Namun peresmiannya belum dilaksanakan secara simbolik.

“Semua perubahan itu ada aturanya, yayasan pendidikan dihibahkan ke pemerintah provinsi dan semua fasilitas termasuk guru-gurunya juga sudah memenuhi syarat untuk dialaihkan,” terang Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Sulawesi Tenggara, Damsid kepada SultraKini.Com, Jumat (21/7/2017).

Alasan dilakukan peralihan adalah tingginya tingkat kebutuhan masyarakat terhadap sekolah negeri. Sehingga SMAN 11 Kendari, menambah deretan sekolah negeri di Sultra. Data Kemendikbud RI (21/7/2017), menunjukkan Sultra memiliki 247 SMA/MA Negeri dari total 430 sekolah dan 98 SMK Negeri dari total 156 sekolah.

“Semua tenaga pengajar sudah layak dan memenuhi, bahkan hampir semua tenaga pendidiknya guru-guru negeri. Kalaupun kekurangan, masih banyak tenaga pendidik di swasta bisa kita alihkan, tapi untuk saat ini sudah memenuhi,” kata Damsid.

Dikbud Sultra juga sedang mengusulkan ke kementerian untuk menambah daftar sekolah internasional sebagai SMAN 12 Kendari.

“Kami sementara mengusahakan lokasi yang tepat,” ujar Damsid.

Laporan: Hasrul Tamrin

  • Bagikan