Stasiun Geofisika Kendari: Periode 8-14 Juli 2022 Terjadi 56 Gempa

  • Bagikan
Laporan Stasiun Geofisika Kendari terhadap kejadian gempa pada periode 8-14 Juli 2022.

SULTRAKINI.COM: Stasiun Geofisika Kendari, Sulawesi Tenggara mencatat setidaknya ada 56 kejadian gempa bumi selama periode 8-14 Juli 2022.

Dari jumlah tersebut, terdapat satu kejadian gempa di wilayah Tenggara Wabula, Kabupaten Buton pada 10 Juli 2022.

Laporan pihaknya menjelaskan selama periode 8-14 Juli, gempa didominasi oleh magnitudo di bawah 3 hingga 5 sebanyak 35 kejadian dan berdasarkan kedalaman gempanya kurang dari 60 kilometer sebanyak 35 kejadian).

Dari peta Seismisitas Sulawesi Tenggara, terlihat gempa berpusat di darat dan laut. Beberapa gempa bumi di laut, di antaranya terjadi di sekitar laut Sulawesi, Teluk Tomini, Laut Maluku, Laut Maluku Utara, Laut Bali, Laut Flores, Laut Banda, dan Laut Seram. Sedangkan gempa berpusat di darat terjadi di sekitar Sulawesi, Maluku, Selatan Jawa, dan Selatan Timur.

Catatan gempa pada 8-14 Juli rupanya menurun dibandingkan periode 1-7 April 2022, yakni 70 kejadian.

Laporan: Julia Dwi Sadini
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan