Dermaga Kasipute Ambruk, Alternatif Batang Kelapa Resahkan Warga

  • Bagikan
Dermaga utama Rumbia yang Ambruk cuma memasangkan batang kelapa sebagai jembatan darurat.Foto: Badar/SULTRAKINI.COM

SULTRAKINI.COM: BOMBANA – Dermaga utama Rumbia Ibukota Kabupaten Bombana ambruk. Dibagian sisi tengah pelabuhan itu, tampak lubang dengan luas sekitar 2 x 3 meter. Parahnya, posisi yang ambruk itu merupakan akses lalu lalang bagi penumpang yang hendak bepergian melalui jasa dermaga tersebut.

Anehya, meski kerusakan itu sudah lama dan sangat vital bagi keselamatan masyarakat. Tapi, hingga saat ini belum juga ada sentuhan dari instansi Dinas Perhubungan Kabupaten Bombana.

Satu-satunya langkah alternatif, cuma memasangkan batang kelapa sebagai jembatan darurat. “Jujur, itu sangat berbahaya sekali. Jika musim hujan, jembatan batang kelapa itu otomatis sangat licin dan mengancam keselamatan penumpang,” pungkas Aco warga Rumbia

Dirinya mengaku heran, sebab lokasi dermaga yang ambruk itu, terkesan dibiarkan tanpa adanya tindak lanjut dari pemerintah Kabupaten.

“Sudah cukup lama (jembatan daruratnya red.) tapi belum juga ada langkah taktis dari pemerintah. Padahal ini pelabuhan utama, yang tiap harinya itu, jadi lalu lalang kendaraan dan penumpang,” tukasnya.

Belum hadirnya perbaikan, menjadi luapan kritikan masyarakat kepada pemerintah Bombana. ” Sungguh memalukan. Sebuah ibukota Kabupaten yang sudah mekar 13 tahun lalu. Tapi dermaganya masih menggunakan batang kelapa,” sindir andre salah satu penumpang yang melintas di dermaga Rumbia.

Dia menyayangkan lambannya tindakan pemerintah Bombana. “Persoalan seperti ini harus lekas ditaktisi. Ini area vital, menjadi fatal jika tidak perbaikan cepat. Tidak boleh dong, dibiarkan berlarut-larut. Seperti tidak ada pemerintah saja ini daerah,” ketusnya.

  • Bagikan