Tiga Langkah Disdikpora Koltim Bantu Bangkitkan Pendidikan

  • Bagikan
Kepala Disdikpora Kolaka Timur, Surya Hutapea. (Foto: Hasrianty/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KOLAKA TIMUR – Demi meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) terus melakukan pembenahan mulai dari tenaga pendidik PNS, honorer hingga aspek infrastruktur.

Kepala Disdikpora Koltim Surya Hutapea mengatakan semua infrastruktur sekolah harus tuntas pada 2017. Selain itu, dilakukan pemerataan 1.013 tenaga pendidik honorer di tingkatan sekolah dasar dan menengah pertama.

“Kami sebar dengan tujuan pemerataan, menggelontorkan APBD sebanyak Rp 1,5 miliar dengan aturan Permendikbud  yang disebut BOS daerah untuk menunjang kinerja guru,” kata Surya Hutapea, Rabu (26/7/2017).

Begitu juga peningkatan dari aspek sekolah yang belum terakreditasi. Para kepala sekolah dan guru nantinya ditempatkan di sekolah belum terakreditasi, begitu pula sebaliknya.

Selain pengerjaan infrastruktur yang digenjot dan pemerataan guru kami  melakukan upaya peningkatan kualitas sekolah atau  sekolah tidak terakreditasi dengan cara kepala sekolah  dan guru dirolling, Kepala sekolah  atau yang berprestasi sengaja kami pindahkan di sekolah yang tidak terakreditasi untuk meningkatkan kualitas sekolah tersebut,  demikian pula sebaliknya 

“Kepala sekolah atau guru yang kurang berprestasi dipindahkan di sekolah yang terakreditasi agar melihat dan belajar tata cara di sekolah yang ditempatkan,” terang Surya Hutapea.

Laporan: Hasrianty

  • Bagikan