Tuan Rumah Perkemahan Wirakarya Nasional, IAIN Kendari Tampil Beda

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM : KENDARI – Direktorat Pendidikan Tinggi Islam Kementrian Agama RI menyelenggarakan perkemahan Wirakarya ke XIII tingkat perguruan tinggi keagamaan se-Indonesia. Perekemahan ini rencanaya akan digelar mulai 16 hingga 22 mei 2016 di Kampus Institut Agama Islam negeri (IAIN) Sultan Qaimuddin Kendari.

 

Menurut Rektor IAIN Kendari, Nur Alim, kegiatan perkemahan kali ini berbeda dengan sebelumnya, karena pihaknya akan melibatkan racana dari perguruan tinggi non muslim.

 

\”Kami mengambil tema merajut harmoni berkarya untuk negeri, maknanya toleransi umat beragama dikalangan mahasiswa perguruan tinggi keagamaan yang dapat maju dan berkarya untuk indonesia,\” kata Nur Alim

 

Kegiatan yang dihelat setiap dua tahun sekali ini rencananya akan melibatkan 1500 peserta pramuka dari 55 perguruan tinggi islam negeri, STKN Tana Toraja, STKN Manado dan IHDN Bali. Selain itu turut terlibat pula mahasiswa asing dari berbagai negara salah satunya adalah filipina serta madrasah Aliah, pondok pesantren dan SMA juga akan berpartisipasi.

 

Menurut Nur Alim kegiatan tersebut akan dibuka secara resmi oleh Mentri Agama RI, Lukman Hakim Saifuddin dan ketua Kwarnas, Adhiyaksa Dault pada 16 mei 2016 di arena tugu religi Sulawesi Tenggara.

 

Usai upacara pembukaan, akan dilanjutkan dengan pagelaran ethno karnaval dan senam tongkat pramuka dengan peserta terbanyak yang akan tercatat pada rekor Muri yakni sebanyak 5000 orang dari siswa MA, SMA, MT, SMP, dan Pondok Peaantren dari Kota Kendari, Konawe Selatan dan Konawe.

 

Selain itu, kegiatan ini rencananya juga akan dibagi menjadi dua kelompok yakni kelompok pertama akan mengikuti kegiatan kepramukaan dan bhakti di base camp perkemahan dan kelompok lainnya mengikuti kegiatan homestay di Desa Alebo dan Moromo, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan.

 

Nur alim mengungkapkan bahwa IAIN Kendari telah mendapat dukungan baik moril dan materil dari berbagai pihak terutama pemerintah Provinsi Sultra, Kota Kendari dan Kabupaten Konawe Selatan.

 

\”Dukungan ini jadi motivasi bagi kami untuk membefikan pelayanan terbaik bagi para tamu terutama layanan keamanan, kesehatan dan kenyamanan,\” kata Nur Alim.

  • Bagikan