Usung Tagar Wawonii Cepat, Yakub Toarima Nyatakan Diri Maju Pilkada Konkep 2024

  • Bagikan
H. M Yakub Toarima (tengah) saat melakukan pembekalan Sahabat YT menuju 01 Konkep 2024. (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)
H. M Yakub Toarima (tengah) saat melakukan pembekalan Sahabat YT menuju 01 Konkep 2024. (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Mengusung tagar Wawonii Cepat, mantan Kepala Inspektorat Kabupaten Konawe Kepulauan, H. M. Yakub Toarima menyatakan diri bakal maju sebagai calon Bupati Konawe Kepulauan pada pemilihan 2024 mendatang.

Besar dan berkecimpung di dunia birokrasi, ia bertekad akan membuat sebuah reformasi di Kabupaten Konkep ke depan, demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

Demi untuk menggapai cita-cita itu, bahkan ia sudah membentuk tim-tim koordinator Sahabat YT (Yakub Toarima) di masing-masing wilayah se- Kabupaten Konawe Kepulauan. Terkini, Sahabat YT sudah dibentuk di 31 kampung raya, 89 desa dan 7 kelurahan, sampai di kelurahan-kelurahan dan dusun.

“Bicara soal kesiapan untuk maju sebagai calon Bupati Konkep 2024, dengan ucapan bismillah saya sudah menyatakan diri sejak tiga bulan lalu, dan mulai melakukan kerja-kerja politik, makanya kenapa hari ini dilakukan pembekalan Sahabat Yakub,” ungkapnya, saat ditemui usai melakukan pembekalan Sahabat YT, disalah satu hotel di Kendari, Sabtu (29 Oktober 2022).

Membawa misi dengan tagar Wawonii Cepat, Yakub mengaku menginginkan agar proses penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di daerah yang dikenal dengan Pulau Kelapa itu bisa bermuara pada keadilan dan kesejahteraan untuk masyarakat secara cepat dan adil.

“Satu hal yang harus masyarakat tahu, bahwa keinginan kami untuk mengabdi kepada masyarakat bukan tanpa alasan, terutama adalah ingin melakukan sebuah reformasi. Reformasi yang dimaksud itu adalah, reformasi sosial, ekonomi, pendidikan, maupun budaya. Juga termasuk reformasi birokrasi,” jelasnya.

Yakub Toarima menyebut, Konkep sebagai daerah otonom baru (DOB) yang resmi terbentuk sejak April 2013, belum mengalami perkembangan pembangunan yang begitu pesat, bahkan bisa dikata proses pembangunan berjalan lambat selama tujuh tahun terakhir, jika dibandingkan dengan beberapa daerah lain di Sulawesi Tenggara (Sultra).

Semestinya, menurut dia, Konkep sebagai daerah otonom dengan berbagai potensi yang dimiliki daerah baik dari sektor pertanian dan perikanan, UMKM, maupun sektor-sektor pendukung lain sudah bisa setara dan maju di usianya yang ke 9 tahun ini.

Olehnya itu, ia bertekad ke depan Konkep harus memiliki perubahan, jangan mau ketinggalan.

“Kalau saya melihat kita (Konkep) terlalu jauh mundur, ada proses pembangunan tapi lambat sekali, dibandingkan dengan kabupaten lain yang juga mekaran baru, seperti Muna Barat dan Kolaka Timur. Seharusnya, kita bisa lebih maju,” kata Mantan Kepala Biro Sekretariat Setda Pemprov Sultra itu.

Staff Ahli Bidang Pembangunan dan Kesejahteraan Konkep, menuturkan untuk membangun Konkep kearah yang lebih baik perlu pengalaman, konsep, perencanaan, dan program-program yang terstruktur.

“Membangun Konkep itu tidak bisa hanya bermodal simsalabim, perlu perencanaan yang matang. Olehnya itu dengan modal pengalaman saya di birokrat pemerintahan InsyaAllah bisa kita wujudkan secara cepat,” cetusnya.

Sebagai salah satu anggota baru partai politik, ia juga mengaku telah berkoordinasi dengan sejumlah partai politik lainnya, guna mendukung keseriusannya dalam mewujudkan niatannya sebagai orang nomor satu di Pulau Kelapa.

Kepada beberapa partai politik pun sudah mulai dilakukan langkah-langkah dan komunikasi politik untuk memuluskan niatnya menuju 01 Konkep 2024 mendatang.

“Kalau soal partai, sejak saya pensiun dua tahun lalu sudah bergabung di partai Golkar. Komunikasi-komunikasi dengan partai seperti PKS ada ketua Bappilu, di Hanura ada Pak Halim, di PAN juga begitu ada Pak Musdar,” urainya.

Laporan: Hasrul Tamrin

  • Bagikan