Wisuda IPDN 2022, Pria Asal Muna dapat Cumlaude

  • Bagikan
Wisudawan di IPDN. (Foto: dok.ipdn)

SULTRAKINI.COM: Pria asal Kabupaten Muna, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) masuk dalam sepuluh lulusan terbaik Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) 2022.

Dilansir dari laman ipdn, lembaga pendidikan angkatan ke-29 ini meluluskan 2.067 orang wisudawan yang terdiri atas lulusan Program Doktor Ilmu Pemerintahan (S3) sebanyak 37 orang, Program Magister Ilmu Pemerintahan (S2) sejumlah 38 orang, dan Program Sarjana Terapan Ilmu Pemerintahan sebanyak 1.992 orang pada Kamis, 28 Juli 2022.

Di antara lulusan itu, Rasidin berhasil menduduki peringkat ketiga terbaik program sarjana Terapan Ilmu Pemerintahan.

Pria asal Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara tersebut memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,910 dengan predikat pujian atau Cumlaude.

Rasidin merupakan praja program sarjana Terapan Ilmu Komunikasi, Prodi Kebijakan Publik, Fakultas Politik Pemerintahan, IPDN. Rasidin juga dinobatkan sebagai penerima kartika abdi praja dengan gelar S.Tr.IP.

Kegiatan wisuda turut dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia, Tito Karnavian.

Mendagri mengatakan, alumni IPDN ditantang untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, serta menjadi agent of change yang nantinya mengubah working culture di lingkungan mereka mengabdi.

“Hari ini adalah babak akhir dari sekolah, tapi menjadi babak awal menuju kehidupan menjadi seorang ASN, yakni kehidupan panjang yang akan dijalani. Ada satu pepatah Inggris penting, A journey of a thousand miles must begin with a single step, artinya sepanjang apapun perjalanannya pasti selalu diawali dengan langkah pertama. Untuk itu siapkan diri untuk menghadapi kehidupan yang panjang itu,” ujarnya. (C)

Laporan: Feni Sul Fianah
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan