Wisudawan Terbaik UHO, Ini Rahasia Siska Irawati Basirun Raih IPK 4,0

  • Bagikan
Siska Irawati Basirun, Wisudawan terbaik UHO peraih IPK 4,0 (Foto: Al Iksan/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Siska Irawati Basirun, dinobatkan sebagai lulusan terbaik program sarjana pada program wisuda Universitas Halu Oleo (UHO) periode Juli hingga Oktober 2021, Senin (8/11/2021).

Ia merupakan anak pertama dari empat bersaudara yang lahir dari pasangan Almarhum bapak Basirun Rawata dan ibu Wa Ade.

Ia mewujudkan targetnya dengan meraih Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) raihan sempurna sehingga didapuk menjadi wisudawati terbaik program studi Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) dengan nilai IPK 4,0 serta lama studi 3 tahun 1 bulan.

Wisudawati kelahiran 20 Desember 2000, menuturkan tips untuk mendapatkan nilai terbaik cukup sederhana yaitu jangan pernah berhenti untuk bergerak (belajar), sebab dirinya mengakui pernah berada pada titik jenuh sebagai mahasiswa.

“Pernah berada di masa bosan tapi disitulah kita lawan rasa malas dengan cara terus bergerak untuk melawannya,” ucap wanita asal Buton ini, Senin (8/11/2021).

Cara belajar kata dia, sebenarnya biasa saja dengan yang lain hanya memang lebih tekun dalam segi literasi atau bahan bacaan baik itu sebagai penulis maupun pembaca.

“Untuk teman lain yang belum sempat menyelesaikan gelar sarjananya agar disegerakan jangan mengundang lagi,” ujarnya.

Tak cuma jago dalam belajar rupanya dia juga pandai dalam bela diri. Hal ini dibuktikan dengan dirinya pernah menjuarai lomba taekwondo yang diselenggarakan oleh UKM Taekwondo UHO dengan keluar sebagai juara 3 pada 2019 silam.

Usai meraih gelar S1 nya, kini ia bertekad untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi dengan kuliah di salah satu kampus ternama di Jawa dan tetap mengambil prodi yang sama yakni Sosiologi. (C)

Laporan: Al Iksan
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan