Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra Resmi Dilantik Presiden Prabowo

SULTRAKINI.COM: JAKARTA – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka, bersama Wakil Gubernur Sultra, Hugua, resmi dilantik oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, di Istana Merdeka pada Kamis, 20 Februari 2025. Pelantikan tersebut berlangsung bersama dengan 961 kepala daerah lainnya dari seluruh Indonesia.

ASR dan Ir Hugua menjadi bagian dari sekian ratusan kepala daerah yang dilantik pada hari ini, setelah memenangkan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 27 November 2024 lalu. Secara keseluruhan ada 481 pasangan kepala daerah yang akan dilantik berasal dari 33 provinsi, 364 kabupaten, dan 85 kota.

Usai pelantikan, Gubernur Andi Sumangerukka memberikan wawancara kepada awak media. Ia menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada masyarakat Sultra atas kepercayaan yang diberikan untuk memimpin Provinsi Sultra selama lima tahun ke depan.

“Alhamdulillah, saya baru saja bersama Bapak Ir. Hugua dilantik oleh Bapak Presiden di Istana Negara, dan alhamdulillah semua berjalan lancar dan sukses. Setelah ini, saya berjanji akan bekerja sesuai dengan pesan Bapak Presiden, dan saya akan bekerja dengan baik untuk kemajuan Sultra. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Sultra yang telah mempercayai kami,” ujar Andi Sumangerukka.

Gubernur yang juga mantan Pangdam Hasanuddin ini menambahkan bahwa ia memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Sultra untuk mewujudkan visi dan misi pembangunan di daerah tersebut. Menurutnya, bersama dengan Wakil Gubernur Hugua, mereka berkomitmen untuk membawa Sultra menuju kemajuan dan kesetaraan dengan daerah-daerah lainnya di Indonesia.

“Saya dan Pak Hugua akan bekerja keras sesuai amanah rakyat, dan sesuai dengan perintah Bapak Presiden, untuk kemajuan Sultra,” tambahnya.

Dengan pelantikan ini, Andi Sumangerukka dan Hugua siap memimpin Sultra dengan penuh dedikasi dan komitmen untuk membangun daerah yang lebih maju dan sejahtera.

 

Laporan: Riswan

Exit mobile version