Distribusi Logistik Pemilu di Konawe Rampung 99,8 Persen

  • Bagikan
Pengepakan persiapan distribusi logistik menuju ke setiap kecamatan di Kabupaten Konawe, Selasa 16/4/2019. (Foto: Ulul Azmi/SULTRAKINI.COM)
Pengepakan persiapan distribusi logistik menuju ke setiap kecamatan di Kabupaten Konawe, Selasa 16/4/2019. (Foto: Ulul Azmi/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Konawe mulai merampungkan pendistribusian logistik pemilu, Selasa (16/4/2019). Langkah ini mulai rampung 99,8 persen.

Berdasarkan surat edaran 601/HK.03.1-/07 KPU/III/2019, surat suara untuk Konawe berjumlah 171.581 surat, jumlahnya sama dengan kotak suara. Sementara cadangan kotak suara 3.745 kotak. Semua logistik akan mengisi 787 tempat pemungutan suara (TPS) di 351 desa.

Terkait jumlah pemilih, totalnya di Konawe, yakni 167.836 orang.

Proses pendistribusian logistik di Gedung Wekoila, Unaaha dikawal aparat gabungan TNI-Polri. Pendistribusiannya menggunakan enam truk dan satu mobil bak terbuka.

Ketua KPUD Konawe, Muhammad Aswar, menuturkan dari 27 kecamatan di Kabupaten Konawe, tersisa dua kecamatan belum didistribusikan, yakni Unaaha dan Wawotobi.

“Paling terlambat sore kita distribusi kepada dua kecamatan yang belum. Distribusi awal kita memprioritaskan kecamatan yang aksesnya dan letak geografisnya sulit, seperti Routa, Latopa, dan Asinua,” jelas Aswar, Selasa (16/4/2019).

Siklus cuaca yang berubah-ubah dan sering hujan membuat pihak KPUD Konawe mengantisipasi terjadinya kerusakan pada logistik. Langkah antisipasinya, berupa membungkus kotak suara dan menutup serta mengalas logistik lainnya menggunakan terpal.

Laporan: Ulul Azmi
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan
Exit mobile version