Kunker di Wakatobi, Menparekraf Sandiaga Uno Diarak Menggunakan Kansodaa Masuk Benteng Liya

  • Bagikan
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno di arak mengunakan Kansodaa menuju Desa Liyo Togo di Wakatobi. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno di arak mengunakan Kansodaa menuju Desa Liyo Togo di Wakatobi. (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Wakatobi, Kamis (25/11/2021). Setibanya di Desa Liya Togo, Kecamatan Wangi-wangi Selatan ia diarak menggunakan Kansodaa menuju di zona inti Benteng Liya.

Selain ditandu dengan Kansodaa, Sandiaga juga diringi oleh barisan Tari Lengko, yang dikawal oleh Tamburu (pasukan kompania/atau pengawal raja) Liya.

Setibanya di pintu zona inti benteng, Bupati Wakatobi Haliana, Ketua DPRD Wakatobi, Hamiruddin, Fokopimda, dan perangkat desa menyambut langsung kunjungan orang nomor satu di pariwisata Indonesia itu bersama rombongan.

Di Desa Liya Togo, Menparekraf menyempatkan mengunjungi tempat suvenir fesyen dari homoru (tenun), olahan limbah, dan melihat masjid tertua yaitu masjid Mubaraq.

Tujuan Menparekraf ke Wakatobi ini untuk berkunjung ke Desa Liya Togo  yang masuk dalam nominasi 50 desa terbaik dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021. (C)

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan
Exit mobile version