Pemkot Kendari Rencanakan Kembali Belajar di Sekolah

  • Bagikan
Ilustrasi. ( Foto: Fakhri Hermansyah/Antara)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pemerintah Kota Kendari, Sulawesi Tenggara merencanakan kembali membuka aktivitas belajar di sekolah pada Desember 2020. Sebagai upayanya, proses verifikasi kesiapan dalam penerapan Protokol kesehatan mulai dipersiapkan.

Aktivitas belajar di sekolah rencananya Desember 2020 atau Januari 2021 usai evaluasi kesiapan protokol kesehatan.

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir, mengatakan pembukaan kembali belajar di sekolah harus melalui aturan ketat. Untuk itu, semua yang terlibat akan di tes Swab antigen.

Terpantau enam sekolah mengajukan belajar di sekolah dan delapan sekolah dalam proses pengajuan untuk dievaluasi. Misalnya, SMPN 21 Kendari dinilai memungkinkan belajar tatap muka. Sebab, kondisinya tidak memungkinkan untuk daring dan jumlah siswanya tidak terlalu banyak. Meski begitu, syarat protokol kesehatan harus terpenuhi.

“Kenapa Swab antigen karena akurasinya tinggi sekitar 95 persen dibandingkan rapid test,” ucapnya, Senin (2/11/2020).

Kepala Dikmudora Kendari, Makmur akan memastikan semua guru mengikuti Swab antigen sebagai salah satu syarat dibukanya kembali aktivitas belajar di sekolah. Ketentuan lainnya adalah 50 persen dari total jumlah siswa. Penanganan ini bisa dengan membagi waktu belajar dua waktu dalam sehari.

“Pak wali kota juga sudah sampaikan kita mulai melakukan pembukaan sekolah, cuman dua sekolah dulu, jadi yang delapan ini kita akan verifikasi ulang,” jelasnya. (C)

Laporan: Riswan
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan
Exit mobile version