Anak Petani Asal Konawe Ini Jadi Wisudawati Terbaik UHO, Ada Tips Berharga untuk Adik-adik Mahasiswa

  • Bagikan
Elfiana Seti, wisudawati terbaik Universitas Halu Oleo, Rabu (3 Mei 2023). (Foto: Riswan/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Elfiana Seti tak menyangka, dirinya menjadi wisudawati terbaik di Universitas Halu Oleo (UHO), Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Rabu (3 Mei 2022). Anak petani ini juga membagikan tipsnya agar adik-adik mahasiswa yang lain bisa segera menyelesaikan studinya di kampus.

Hari pertama acara wisuda UHO di Auditorium Mokodompit, nama Elfiana Seti bergema di tengah-tengah peserta wisuda yang turut dihadiri orang tua mahasiswa. Dia sangat senang dan bahagia.

Mahasiswi Program Studi Proteksi Tanaman, Fakultas Pertanian ini, menyelesaikan studinya tiga tahun enam bulan dan memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,88.

Anak petani ini tak menyangka menjadi peserta wisuda terbaik di kampus ternama di Provinsi Sultra tersebut.

“Alhamdulillah senang dan tidak bisa dijabarkan dengan kata-kata. Saya tidak menduga bisa menjadi wisudawan terbaik untuk gelombang pertama,” ucapnya.

Warga Desa Lalonggatu, Kecamatan Puriala, Kabupaten Konawe ini juga rupanya tengah berjuang untuk bisa melanjutkan pendidikan S2 di luar provinsi atau luar negeri melalui jalur beasiswa yang diperolehnya nanti.

“Saya rencana melanjutkan S2 kalau dapat beasiswa, tapi kalau tidak dapat beasiswa S2 saya bekerja dulu dan mengumpulkan uang setelah itu lanjutkan S2,” ujarnya.

Sebagai mahasiswa terbaik, dirinya tidak lupa membagikan tips berharga agar adik-adik mahasiswa lainnya bisa segera menyelesaikan studinya.

Hal yang paling berharga, kata dia, jangan lupa fokus saat kuliah dan selalu ingat nasehat orang tua, serta apa tujuan kita masuk ke perguruan tinggi.

“Fokus di perkuliahan dan jangan fokus hal lain. Tujuan kita disini untuk membawa gelar sarjana dari harapan orang tua,” kata Elfiana. (C)

Laporan: Riswan
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan
Exit mobile version