Tim Bola Voli Putri Muna Juara I Ajang Popda Provinsi Sultra 2024

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: KENDARI-Tim Bola Voli Putri Kabupaten Muna menorehkan prestasi diajang Pekan Olahraga Pelajar (Popda) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2024.

Tim asuhan Pelatih Jahar Aryanto ini keluar sebagai juara I setelah dmengalahkan Tim Bola Voli Putri Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) di partai final dengan score 3-2.

Partai final ajang Popda Provinsi Sultra ini berlangsung Lapangan Voli Koni Sultra, Kamis (27/6) sore.

Diketahui, ajang Popda Provinsi Sultra tahun 2024 diikuti oleh 7 tim dari Kabupaten/kota se-Sultra berlangsung sejak Minggu (23/6).

Tim Voli Putri Muna datang dengan skuat pemain yakni Sheryln Izati, Salsabilah, Virza Nur Cahyani, Nur Jummei Rahmah, Ain Anggraini, Mutia Rahmah.

Kemudian, Waode Nadhirah, Ardilla Dwinarya, Waode Yuliani Rusli KF, Pelatih Jahar Aryanton, Asisten Pelatih Abdul Wahid, Ofisial Zaitun Juliawati.

Dibabak penyisihan, Tim Bola Voli Putri Muna dipertandingan pertama mengalahkan Tim Bola Voli Putri Muna Barat dengan skor 3-0.

Pertandingan kedua, bertemu dengan Tim Bola Voli Putri Konsel. Pertandingan ini, Tim Bola Voli Putri Muna kalah 2-3 dari Tim Konsel.

Meski demikian, Tim Muna lolos ke semifinal dan dibabak ini mengalahkan Tim Kota Kendari dengan skor 3-2.

Dipartai final, Tim Bola Voli Putri Muna berhadapan kembali dengan Tim vta.

Pertandingan belangsung alot. Dimana, tim Muna sempat tertinggal 0-2 dari Konsel. Hingga menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Pada set perpanjangan, terjadi saling kerja poin antara kedua tim, hingga smash tajam dari Ardila pemain Tim Muna membuat keunggulan akhir 15-13 pada set perpanjangan tersebut.

Pelatih Tim Voli Putri Muna, Jahar Aryanto mengaku bangga atas prestasi yang diraih anak didiknya tersebut.

Meski persiapan timnya hingga mengikuti kejuaraan cukup singkat, namun dapat memberikan prestasi yang luar biasa hingga meraih juara I.

“Alhamdulilla mereka sudah berjuang. Kemenangan ini, untuk masyarakat Muna dan terkhusus untuk keluarga serta rekan-rekan yang telah memberi suport dalam pertandingan baik pikirian maupun materi, ” ujar Jahar ditemui usai pertandingan.

Jahar berharap anak didiknya itu tidak cepat puas dengan hasil yang diperoleh, terus berlatih hingga menorehkan prestasi-prestasi sebagai pemain voli.

“Ini menjadi pengalaman yang luar biasa bagi mereka. Secara mental mereka sudah bertanding dengan baik. Harapannya, mereka menjadi atlet voli meneruskan prestasi ditingkat yang lebih tinggi hingga mengharumkan nama daerah dan keluarga, ” pungkasnya.

Laporan: Riswan

  • Bagikan
Exit mobile version