SULTRAKINI.COM: KENDARI – Coba intip Ritssluiting yang ada pada celana atau jaket anda, apakah terdapat huruf timbul yang bertuliskan YKK? Apa artinya?YYK merupakan singkatan dari Yoshida Kogyo Kabushikigaisha, grup perusahaan Jepang yang memproduksi produk metal nonbesi, dan terutama dikenal sebagai produsen ritssluiting terbesar di dunia. Grup ini juga memiliki perusahaan YKK AP yang memproduksi bahan bangunan dan berkantor pusat di distrik Chiyoda, Tokyo.Pada Januari 1934, Tadao Yoshida mendirikan perusahaan bernama San-es Shokai di Higashi Nihonbashi, Tokyo. Perusahaan ini bergerak di bidang produksi dan penjualan ritssluiting. Pada Februari 1938, San-es Shokai berganti nama sebagai Yoshida Kogyosho, dan diubah menjadi perseroan terbatas pada Februari 1942.Namun pada Mei 1945, pabrik habis terbakar ketika terjadi Serangan Udara atas Tokyo dalam Perang Dunia II. Setelah membeli bengkel besi Uozu Tekkousho K.K. di kota Uozu, Yoshida Kogyosho berganti nama menjadi Yoshida Kogyo Kabushikigaisha. YKK dijadikan sebagai merek dagang Yoshida Kogyo Kabushikigaisha sejak Januari 1946.Hingga kini, YKK telah berhasil menjadi perusahan ritssluiting terbesar yang mempunyai 132 anak perusahaan di 60 negara dengan total pabrik dan kantor di sejumlah 672 lokasi. Di Indonesia, Grup YKK memiliki PT YKK Zipper Indonesia, PT Andityawarman, PT YKK Zipco Indonesia, dan PT YKK Fasco Indonesia dengan jumlah pabrik di Jabotabek sekitar 10.
Editor: La Taya