Dukung Comfest 2016, Kesles Target Go Nasional

  • Bagikan
Foto: Ist

SULTRAKINI.COM: JAKARTA – Kesles, sebuah aplikasi pembayaran online, turut mendukung terselenggaranya acara Communication Festival (Comfest) 2016. Ajang ini diadakan oleh Mahasiswa Fakultas Komunikasi Universitas Al Azhar, yang dihelat di Lobby dan Lapangan Parkir Universitas Al-Azhar Indonesia pada 25 – 27 Mei 2016.

 

Confest merupakan kegiatan rutin tahunan yang diselenggarakan oleh Jurusan Ilmu Komunikasi (ILKOM) Universitas Al-Azhar Indonesia. Kegiatan ini ditujukan kepada para pemuda Indonesia terutama mahasiswa-mahasiswi yang ingin menuangkan kreatifitas serta mengembangkan bakatnya dalam bidang komunikasi.

 

“Kesles melihat adanya peluang di sekolah Al Azhar dan kami berniat untuk mendukung acara yang diselenggarakan oleh Universitas Al Azhar. Disini kami merasa bahwa Kesles dapat mengembangkan pangsa pasarnya kepada mahasiswa Universitas Al Azhar, dan bahkan murid maupun operasional sekolah Al Azhar,” kata Effendi, Business Development Head Divisi Akademik Kesles Indonesia.

 

“Sekolah adalah salah satu target Kesles. Kami hadir untuk memudahkan transaksi para siswa di kantin sekolah ,” imbuh Effendi.

 

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Kesles juga memiliki target market ke hotel, spa, restoran, dan merchant-merchant lifestyle lainnya.

 

Kesles adalah aplikasi membership yang menawarkan kemudahan bagi member dalam bertransaksi. Aplikasi ini dapat digunakan oleh semua jenis ponsel seperti Android dan Iphone yang menggunakan provider seluler di Indonesia.

 

Saat ini, Effendi menyebutkan Kesles akan menjalin dengan banyak sekolah dan universitas di Jakarta. “Kedepan target kami akan go nasional dan menjadi salah satu alternatif pembayaran non tunai yang bisa proses transaksi menjadi lebih cepat dan aman,” katanya.

 

Dengan adanya kegiatan offline seperti Comfest di Universitas Al Azhar Jakarta, Effendi berharap edukasi ini semakin mencerdaskan kalangan mahasiswa yang akan menjadi future leader di Indonesia kelak.

 

“Sekolah dan universitas menjadi ajang transformasi pembayaran digital yang mesti kita dukung, dan bila ini sukses, maka Indonesia menjadi kekuatan ekonomi modern yang bisa sejajar dengan negeri tetangga,” ujarnya optimis.

(Bisnis Update)

  • Bagikan