1.428 Petugas KPPS Siap Kawal Pilkada Buteng 2017

  • Bagikan
Ketua KPU Buton Tengah, Aminuddin, saat melantik Petugas KPPS (foto: Ali Tidar/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BUTON TENGAH- Sebanyak 1.428 orang petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Se-Buton Tengah akan mengawal Pilkada Buton Tengah 2017.

Mereka tersebar di 204 Tempat Pemungutan Suara di tujuh kecamatan dan 77 desa/kelurahan.

“Saya meminta kepada KPPS, agar menjalankan tugas pokok dan fungsinya yang diamanahkan dan tidak memihak pada salah satu Paslon,” kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Buton Tengah, Aminuddin, Rabu (08/02/2017).

Pilkada Kabupaten Buton Tengah 2017, diikuti dua Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati. Paslon nomor urut 1 Samahuddin-La Ntau dan paslon nomor urut 2 Abdul Mansur Amila-Muh. Saleh Ganiru.

Laporan: Ali Tidar

  • Bagikan