SULTRAKINI.COM: KOLAKA TIMUR– Sebuah mobil yang mengangkut satu keluarga mengalami kecelakaan tunggal di jalur pendakian Simbune, Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara, pada Selasa pagi (15/4/2025). Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Kolaka Timur, IPTU Enos Kadang, membenarkan kejadian tersebut saat dikonfirmasi media. Menurutnya, mobil tersebut melaju dari arah Kabupaten Kolaka menuju Kabupaten Konawe Selatan saat kecelakaan terjadi.
“Iya, benar terjadi kecelakaan pagi tadi. Mobil tersebut ditumpangi satu keluarga, dan seluruh penumpang dinyatakan selamat,” jelas IPTU Enos.
Dugaan awal menyebutkan bahwa kecelakaan terjadi akibat kelelahan pengemudi yang menyebabkan hilangnya konsentrasi, terutama saat melintasi jalur menanjak yang dikenal cukup ekstrem di kawasan tersebut.
Dalam rekaman video amatir yang beredar, tampak sebuah mobil berwarna oranye keluar dari badan jalan dan nyaris terperosok ke dalam selokan di sisi kiri jalur. Bagian depan kendaraan terlihat menyentuh bahu jalan dengan posisi miring.
Petugas kepolisian segera menuju lokasi untuk melakukan pemeriksaan, mengevaluasi kondisi kendaraan, serta memastikan keselamatan seluruh penumpang. Hingga berita ini diturunkan, proses evakuasi telah dilakukan dan lalu lintas kembali normal.
Pihak kepolisian mengimbau pengendara yang melintasi jalur pendakian Simbune untuk lebih berhati-hati dan memastikan kondisi fisik tetap prima sebelum berkendara, mengingat medan jalan yang menantang dan rawan kecelakaan.
Laporan: Riswan