Hadapi Debat 22 November 2020, Paslon HALO Dalami Visi-misi

  • Bagikan
Sekretaris tim pemenangan HALO, Salih Hanan, dan bendahara umum HALO (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRKINI.COM)
Sekretaris tim pemenangan HALO, Salih Hanan, dan bendahara umum HALO (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI– Menghadapi pelaksanaan debat publik pada tanggal 22 November 2020 calon Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi, Arhawi-Hardin La Omo (HALO) kini tengah melakukan berbagai persiapkan salah satunya mendalami visi-misi dan program kerjanya.

KPU Kabupaten Wakatobi menjadwalkan debat antara pasangan nomor urut satu (1) Arhawi-Hardin La Omo dan nomor urut dua (2) Haliana-Ilmiati Daud pada 22 November 2020 pukul 10.00 Wita, di Gedung Sanggar Budaya Wakatobi.

“Pak H. Arhawi dan Hardin La Omo sudah  memsiapkan diri untuk menghadapi debat nanti, biliau (Arhawai) melakukan pendalaman visi dan misi HALO Wakatobi,” kata sekretaris tim kampanye HALO, Salih Hanan, Rabu (18/11/2020).

Sementara itu, tim juga tengah melakukan beberapa persiapan  diantaranya nonton bareng via live streaming debat nanti.

“Karena orang yang hadir saat debat dibatasi maka kami bersama teman-teman tim akan menggelar nonton bareng di sekber,” ungkapnya

Ia menghimbau seluruh tim dan simpatisan HALO agar menggelar nonton bareng disetiap posko pemenangan yang tersebar dari desa sampai kecamatan. (C)

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan