Wabup Konawe Pimpin Upacara Hari Pahlawan

  • Bagikan
Wakil Bupati Konawe,Parinringi saat memimpin upacara peringatan Hari Pahlawan, Kamis (10/11/2016). Foto: Mas Jaya / SULTRAKINI.COM

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Upacara memperingati Hari Pahlawan Nasional di Konawe berlangsung khidmat, Kamis (10/11/2016). Upacara yang dihadiri puluhan veteran itu dipimpin oleh Wakil Bupati (Wabup) Parinringi.

Orang nomor dua di daerah lumbung beras tersebut secara simbolis membacakan sambutan Menteri Sosial RI, Khofifa Indar Parawansa. Dalam sambutannya, Parinringi kembali mengingatkan tentang makna revolusi mental yang dicanangkan pemerintah RI. Menurutnya, gerakan revolusi mental diharapkan bisa mendorong gerakan hidup baru.

“Hidup baru dalam artian perombakan cara berpikir, cara kerja dan cara hidupa yang merintangi kemajuan,” jelasnya.

Parinringi berharap, gerakan revolusi mental dapat menjadi gerakan pembaharuan. Generasi kini mesti melanjutkan perjuangan para pahlawan dahulu dengan semangat pembaharuan. 

Usai upacara, Parinringi langsung mengajak para veteran menuju taman makam pahlawan di Desa Asao Kecamatan Tongauna Kabupaten Konawe.

  • Bagikan