Jalan Santai Bersama Masyarakat, Andi Ady Aksar Genjot Perolehan Kursi Gerindra di Pileg 2024

  • Bagikan
Ketua DPD Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar saat menyerahkan hadiah utama jalan sehat. (Foto: Hasrul Tamrin/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Rangkaian hari ulang tahun (HUT) partai Gerindra ke-15 tahun, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Sulawesi Tenggara menggelar jalan santai bersama masyarakat di lapangan eks MTQ Kendari, Sabtu (25 Februari 2023).

Jalan santai ini dilepas secara resmi oleh Sandiaga Salahuddin Uno bersama Andi Ady Aksar dan jajaran pengurus DPD Gerindra Sulawesi Tenggara (Sultra).

Andi Ady mengatakan jalan santai bersama masyarakat ini merupakan rangkaian peringatan HUT Gerindra ke-15 sekaligus untuk sosialisasi, mendekatkan diri partai Gerindra kepada masyarakat, dan memperkenalkan ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai bakal calon presiden pada pemilihan 2024 akan datang.

“Mudah-mudahan kami bisa menjadi pemenang di Sultra dan doakan juga agar bisa mengantar Bapak Prabowo Subianto bisa menjadi Presiden RI dimasa mendatang. Mudah-mudahan kita bisa undang di Sultra, hadir di tengah-tengah masyarakat pada kegiatan berikutnya,” katanya, saat memberikan sambutannya.

Pileg 2024 nanti, Pria yang karib dengan sebutan AAA menyampaikan bakal tampil atau maju sebagai bakal calon anggota DPR RI, untuk itu ia minta dukungan dan doa masyarakat Sultra agar bisa terwujud.

“Salah satu bentuk promosi saya untuk maju DPR RI itu melalui ajang-ajang yang dilaksanakan Partai Gerindra, salah satunya ajang seperti ini (jalan santai,red) bersama masyarakat. Kita optimis, InsyaAllah ke depan bisa meraih kursi DPR RI untuk mengoptimalkan pengabdian kita kepada masyarakat,” katanya.

Hal tersebut sejalan dengan target DPP partai Gerindra bahwa harus bisa meluluskan dua kadernya di parlemen pusat atau DPR RI pada pemilihan nanti.

“Kalau soal pendaftaran calon anggota DPR RI itu kewenangan DPP. Target dari DPP harus seperti itu (dua kursi), kita di DPD akan usahakan, tapi semua itu tergantung dari caleg-calegnya,” tuturnya.

Sementara untuk Pileg DPRD Provinsi Sultra, Partai Gerindra menargetkan capaian kursi bisa melampaui perolehan kursi sebelumnya hanya 4 kursi, yakni pada daerah pemilihan Sultra I, II, IV, dan V.

Begitu juga dengan target perolehan kursi di DPRD kabupaten dan kota. Daerah-daerah yang belum sama sekali ada keterwakilan akan menjadi fokus Gerindra pada pemilihan nanti. Diantara yang menjadi fokus adalah Kabupaten Muna dan Konawe.

“Untuk pendaftaran calon legislatif (Caleg) DPRD Provinsi sampai tadi malam kita masih buka. Mudah-mudahan nanti perolehannya bisa lebih dari yang ada sekarang, kita usahakan minimal 7 kursi,” terangnya.

Olehnya itu, dia mengimbau agar seluruh kader-kader partai bisa mempersiapkan diri dan bekerja maksimal untuk mencapai target-target tersebut pada pemilihan 2024 akan datang.

“Jangan ada kader-kader yang malas-malasan, apalagi melawan perintah partai, kita akan sanksi,” tutupnya.

Pada momen jalan santai bersama masyarakat ini, DPD Gerindra Sultra memberikan sejumlah hadiah hiburan kepada masyarakat. Tak tanggung-tanggung DPD Gerindra memberikan hadiah umrah gratis sebagai hadiah utama dan dua unit motor matic, serta 10 unit sepeda gunung.

Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan