SULTRAKINI.COM: KONAWE – Kepolisian resort (Polres) Konawe resmi melepas anggotanya untuk menggelar operasi lilin 2016. Operasi pengamanan Natal dan tahun baru tersebut akan berlangsung selama 10 hari, terhitung mulai Kamis (22/12/2016).
Kapolres Konawe, AKBP Jemi Junaidi SIK mengatakan, dalam operasi tersebut pihaknya menurunkan 100 personil. Jumlah tersebut belum ditambah dengan personil TNI, Satpol PP dan pihak BPBD Konawe yang ikut membantu. Untuk pihak BPBD akan diperbantukan untuk tempat rekreasi.
“Untuk pos pengamanan, kami ada empat pos. Masing-masing terletak di Unaaha, Lambuya, Sampara dan Asera,” jelasnya.
Selain mendirikan pos polisi juga akan melakukan patroli secara kontinue guna memantau situasi Kamtibmas. Satu hari sebelum perayaan natal, Polres Konawe akan menempatkan personilnya tiga hingga delapan orang. Tiap Polsek akan dikerahkan untuk memaksimalkan tugas tersebut.
“Untuk gereja kecil, kami siagakan dua sampai tiga anggota. Untuk gereja besar, kami akan tempatkan sampai delapan anggota,” terangnya.
Jemi berharap, agar masyarakat tetap menjaga Kamtibmas di wilayahnya. Jika ada sesuatu yang mencurigakan, agar segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian.
Laporan: Mas Jaya