Sambut HUT RI, Buton Rangkai Lomba Antar SKPD

  • Bagikan
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buton, Dewangga. (Foto: Arsip SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BUTON – Dalam menyambut hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia ke-72, Pemerintah Daerah Buton, Sulawesi Tenggara menyelenggarakan perlombaan antar satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Perlombaan yang diusung berupa bola gotong, tarik tambang, dan lari karung.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Buton, Dewangga mengatakan setiap SKPD akan diikuti oleh perwakilannya pada setiap item kegiatan. Bola botong lima orang putri setiap instansi, tarik tambang tujuh orang putra, dan lari karung diikuti satu putra dan putri setiap SKPD.

“Lombanya selama satu hari yaitu besok, Jumat 11 Agustus yang dimulai jam 8 pagi di Kompleks Perkantoran Takawa,” kata Dewangga saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Kamis (10/8/2017).

Dalam perlombaan, Dispora akan bertindak sebagai wasit dan bagi para pemenang akan diberikan sejumlah hadiah diantara peralatan dapur bagi peserta wanita dan handuk bagi laki-laki.

“Kita berharap dengan adanya lomba hubungan antar SKPD semakin erat dan meningkatkan rasa nasionalisme kita dalam memaknai arti kemerdekaan,” harapnya.

Laporan: La Ode Ali

  • Bagikan