Angin Kencang Rusaki Rumah di Wakatobi, Satu Keluarga Bersama Bayi Jatuh ke Laut

  • Bagikan
Sejumlah rumah di Desa Mola Bahari, Kabupaten Wakatobi roboh ke laut akibat angin kencang, Kamis (23 Desember 2021). (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Sejumlah rumah di Kabupaten Wakatobi rusak parah setelah diterpa angin kencang pada Kamis (23 Desember 2021) sekitar pukul 06:00 Wita.

Angin kencang disertai hujan deras di Kabupaten Wakatobi, tepatnya Desa Mola Bahari, Kecamatan Wangi-wangi Selatan mengakibatkan sejumlah rumah suku Bajo jatuh ke laut. Sementara sejumlah rumah di daratan tertimpa pohon.

Sejumlah rumah di Desa Mola Bahari, Kabupaten Wakatobi roboh ke laut akibat angin kencang, Kamis (23 Desember 2021). (Foto: Amran Mustar Ode/SULTRAKINI.COM)

Bahkan satu unit rumah milik Muhammad Mutfi di desa itu roboh saat ia bersama keluarganya masih di dalam. Seorang bayi yang baru berusia lima bulan ikut jadi korban. Istrinya yang ikut tertimpa langsung berenang bersama bayinya menuju ke rumah tetangga.

“Sekitar jam 6 angin tiba-tiba datang, rumah langsung roboh ke laut. Alhamdulillah kami sekeluarga selamat semua, termasuk bayi,” terangnya.

Mutfi berharap pemda segera memberikan bantuan kepada dirinya termasuk korban lainnya untuk mendirikan kembali rumah warga yang roboh ke laut.

Data sementara dihimpun Sultrakini.com melalui Kecamatan Wangi-wangi Selatan, sebanyak empat rumah roboh ke laut di Desa Mola Bahari; ada juga empat rumah di Desa Mola Nelayan Bakti; satu rumah di Mandati II.

Sedangkan di Kecamatan Wangi-wangi terdapat masing-masing satu unit rumah rusak parah di Kelurahan Wandoka Utara, Desa Patuno, Kelurahan Waetuno, Desa Sombu, Kelurahan Wandoka Selatan, serta gedung MTsN Wanci tertimpa pohon. (B)

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan