Pelatihan Kehumasan Polri: Menguatkan Komunikasi Publik di Era Digital

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: JAKARTA – Pelatihan dan Uji Pengetahuan Umum Kehumasan untuk tingkat Pama Divisi Humas Polri telah resmi dimulai. Kegiatan ini menjadi langkah konkret setelah sebelumnya dilaksanakan pelatihan kompetensi yang serupa.

Penata Kehumasan Utama Tk.II Divhumas Polri, Brigjen. Pol. I Komang Sandi Arsana S.I.K.,M.H, mengungkapkan bahwa sertifikasi ini menandai awal dari implementasi lebih lanjut di tingkat polda jajaran.

“Ini bukan sekadar sertifikasi, tetapi sebuah pelatihan untuk meningkatkan pemahaman umum terkait kehumasan bagi semua rekan,” ungkap Brigjen. Pol. Komang dalam pembukaan sertifikasi pada Rabu (28/2/24).

Menurutnya, peningkatan kemampuan anggota ini merupakan tindak lanjut dari Perkap Nomor 6 Tahun 2023 yang mengatur hal tersebut.

“Para peserta terbaik akan kita bina lebih lanjut melalui program diklat baik yang diselenggarakan oleh pemerintah maupun swasta,” tambahnya.

Dalam peningkatan kemampuan, Kadiv Humas Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho terus memberikan dorongan kepada jajarannya. Sebelumnya, telah dilakukan pelatihan kompetensi kehumasan untuk tingkat bintara. Hal ini dilakukan untuk memperkuat kemampuan humas dalam menghadapi berbagai tantangan yang terus berkembang.

Kadiv Humas menjelaskan bahwa peningkatan kemampuan kehumasan saat ini terfokus pada platform e-Learning Humas Polri Presisi. Platform ini menyediakan berbagai materi pembelajaran dan pelatihan serta memungkinkan anggota untuk mengikuti ujian dan berinteraksi dalam ruang belajar secara online.

Di samping itu, Portal Humas Presisi menjadi wadah digital yang mengintegrasikan berbagai aplikasi dan media sosial kehumasan. Portal ini juga menjadi sumber informasi yang akurat dan terpercaya bagi masyarakat serta personel Polri.

“Melalui pelatihan ini, kami berharap semua personel dapat memiliki kemampuan kehumasan yang lebih matang dan terus berkembang,” ungkap Kadiv Humas pada Kamis (22/2/24).

Diketahui, sebanyak 35 peserta mengikuti pelatihan ini mulai dari tingkat bintara hingga pamen. Hal ini sebagai upaya Kadivhumas untuk memastikan bahwa fungsi kehumasan dapat dijalankan dengan baik oleh seluruh personel.

“Kehumasan adalah wajah dari kepolisian, oleh karena itu setiap personel harus memiliki kemampuan yang baik dalam menjalankan tugasnya,” tegas Kadiv Humas.

Peningkatan kompetensi anggota kehumasan juga menjadi salah satu fokus utama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo. Dalam 16 program prioritasnya, Jenderal Sigit menekankan pentingnya kemampuan komunikasi publik bagi anggota Polri.

“Ini merupakan langkah penting dalam mewujudkan SDM Polri yang unggul di Era Police 4.0,” pungkas Kadiv Humas.

Sebagai tindak lanjut, Kadiv Humas memberikan beasiswa kepada peserta dengan nilai terbaik, sebagai bentuk apresiasi atas prestasi mereka dalam pelatihan tersebut. Mereka yang meraih nilai antara 80 hingga 90 berhak mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan pendidikan tinggi hingga tingkat S3.

Laporan: Riswan

  • Bagikan