Tiga Siswa SMP di Kendari Kedapatan Bawa Busur ke Sekolah

  • Bagikan
Siswa di Kota Kendari kedapatan bawa busur ke lingkungan sekolah. (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Tiga orang siswa di salah satu Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara kedapatan membawa senjata tajam jenis busur dan badik, Senin (21 Februari 2023). Mirisnya, barang bukti itu ditemukan di lingkungan sekolah.

Ketiga orang siswa itu masing-masing berinsial G (14), AL (13), dan AS (13). Mereka membawa busur saat aparat kepolisian melakukan razia di sekolah.

Dijelaskan Kapolresta Kendari, Kombes Pol. Muh Eka Fathurrahman, razia digelar berkat permintaan secara lisan dari pihak sekolah kepada Bhabinkamtibmas.

“Karena sebelumnya ditemukannya satu buah anak panah busur di lingkungan sekolah tersebut sehingga pihak kami dari Polsek Mandonga turun ke sekolah dan melakukan razia,” jelasnya, Selasa (21 Februari 2023).

Polisi mengamankan satu anak panah busur dari tas milik G. Kemudian, dari tas milik AL ditemukan satu anak panah busur dan satu buah pelontas panah serta sebilah besi tajam diduga badik.

“Dari pengakuan AL, sajam yang dibawa itu bukan miliknya melainkan titipan dari kawannya,” ujarnya.

Selain itu, polisi mendapatkan satu buah anak panah busur d ibelakang kelas dan diakui dibuang oleh AS.

Usai terkena razia, ketiga orang siswa itu langsung dilakukan pembinaan hukum terkait undang undang darurat oleh Kanit Reskrim, IPDA Andri Irwanto. Mereka juga digiring ke Maolsek maupun Polresta Kendari atas permintaan Kepala Sekolah.

Kapolresta Kendari menbahkan, ketiga orang siswa itu hanya dilakukan pembinaan internal sekolah dengan memanggil orang tua dan memastikan kejadian tidak tidak terulang.

“Barang bukti diamankan di Polsek Mandonga,” sambungnya. (C)

Laporan: Riswan
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan