Stabilkan Harga Pangan Jelang Idul Adha: Pemda Mubar Gelar Gerakan Pasar Murah

  • Bagikan

SULTRAKINI.COM: MUNA BARAT-Pemerintah Daerah Kabupaten Muna Barat (Mubar) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) sedang bergerak untuk menstabilkan pasokan dan harga pangan menjelang perayaan Idul Adha.

Pj Bupati La Ode Butolo memimpin inisiatif ini dengan menggelar gerakan pangan murah bersubsidi di tiga wilayah teratas Mubar, yaitu Lawa, Tiworo, dan Kusambi. Pada acara yang berlangsung Senin, 3 Juni 2024, di Gedung Barugano Lawa, La Ode Butolo menyatakan bahwa fluktuasi harga bahan pokok saat ini dapat menyebabkan dampak inflasi yang signifikan, terutama karena penurunan luas panen yang dipengaruhi oleh kondisi cuaca yang tidak menentu.

“Ini adalah langkah penting sesuai dengan arahan Presiden Republik Indonesia dan amanat Undang-undang Nomor 18 tahun 2012 tentang pangan untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan,” ujar La Ode Butolo.

Upaya stabilisasi harga pangan yang telah dilakukan oleh Pemerintah Daerah Muna Barat mencakup operasi sidak pasar, pembentukan Rumah Pangan, dan gerakan pasar murah.

Menurut Kepala Dinas Ketahanan Pangan, La Ode Aka, penyaluran paket sembako ini didasarkan pada data masyarakat yang dikategorikan sebagai miskin, miskin ekstrim, dan berisiko stunting di tiap desa di Muna Barat.

“Paket pangan murah ini disalurkan hanya kepada masyarakat yang terdaftar dalam basis data desa,” tambah La Ode Aka.

Total 2.400 paket bersubsidi telah disiapkan, dengan rincian 636 paket di Lawa Raya, 1.004 paket di Tiworo Raya, dan 760 paket di Kusambi Raya. Setiap paket berisi 10 kg beras premium, 1 liter minyak goreng Bimoli, dan 1 kg gulapasir.

Laporan: Laode Abubakar

  • Bagikan