Basarnas Kendari Mulai Siagakan Tim Rescue Jelang Lebaran

  • Bagikan
Personel Basarnas Kendari. (Foto: Doc/SULTRAKINI.COM)
Personel Basarnas Kendari. (Foto: Doc/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Basarnas Kendari mulai menyiagakan 119 personel rescuer yang tersebar di sejumlah tempat jelang arus mudik lebaran 2019.

Pelaksanaan siaga khusus Tim Basarnas, ini dilaksanakan untuk mengantisipasi terjadinya musibah saat arus mudik lebaran berlangsung.

“Personel yang disiagakan diantaranya di Bandara Haluoleo Kendari, terminal, pelabuhan dan tempat-tempat wisata yang diperkirakan padat pengunjung pada saat liburan,” ujar kepala Basarnas Kendari, Djunaedi, Rabu (22/5/2019).

Pada operasi siaga khusus ini, lanjut Djunaedi, Basarnas juga menyediakan kelengkapan dan peralatan alutista untuk membantu tim rescue saat bertugas.

“Peralatan yang kita siapkan disesuaikan dengan kebutuhan lapangan. Peralatan ini kita siagakan di darat maupun di laut,” terangnya.

Laporan: Wayan Sukanta
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan