Siswa SMPN 1 Kendari Wakili Sultra di Kuis Kihajar

  • Bagikan
Paruddin bersama I Gede Adhiaksa Kusuma Dharmawan saat meraih peringkat pertama kuis Kihajar tingkat Sultra, beberapa waktu lalu. (Foto: Istimewa)
Paruddin bersama I Gede Adhiaksa Kusuma Dharmawan saat meraih peringkat pertama kuis Kihajar tingkat Sultra, beberapa waktu lalu. (Foto: Istimewa)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – I Gede Adhiaksa Kusuma Dharmawan, sangat beruntung bisa mewakili Provinsi Sulawesi Tenggara di ajang kuis Kihajar di Jakarta pada 9-13 Oktober 2018. Siswa SMPN 1 Kendari ini, telah meraih peringkat pertama di ajang yang sama tingkat Sultra beberapa waktu lalu.

Selaku Pembimbing, Paruddin terus meningkatkan kemampuan peserta didiknya itu di kompetisi Kihajar tingkat nasional. Sejumlah pengalaman tentang ajang Kihajar tentu mengarahkan pihak sekolah berbuat yang terbaik untuk mengharumkan nama daerah. Pasalnya, ajang ini merupakan kali ketiga SMPN 1 Kendari mewakili daerah di tingkat nasional.

“Kami berharap, I Gede Adhiaksa Kusuma Dharmawan bisa mengharumkan nama daerah di kanca nasional. Apalagi, hal ini merupakan kali ketiga siswa sekolah kami mewakili Sultra ke tingkat nasional dalam kuis Kihajar,” ujar Paruddin, Kamis (20/9/2018).

Dia menjelaskan, sejumlah kemampuan yang akan diujikan di kuis Kihajar tersebut. Mulai dari kemampuan akademik sesuai jenjangnya untuk menilai pengetahuan umum siswa sampai kemampuan teknologi informasi.

“Kedua, kemampuan teknologi informasi, yang dinilai dari kemampuan mengolah materi yang dipresentasikan. Terakhir kemampuan presentasi untuk mengukur penguasaan materi yang dipresentasikan. Materi presentasi adalah video dari TV edukasi yang mesti diolah dan dipresentasikan,” jelas Paruddin.

Laporan: M. Yusuf
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan