Sebegini Anggaran Pemeliharaan Jalan Nasional BPJN Sultra

  • Bagikan
Kepala BPJN Sultra, Yohanis Tulak Todingrara (Foto: Al Iksan/SULTRAKINI.COM)
Kepala BPJN Sultra, Yohanis Tulak Todingrara (Foto: Al Iksan/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Pemeliharaan jalan dengan panjang 1.494 kilometer yang berstatus nasional di Sulawesi Tenggara rutin dilaksanakan tiap tahunnya. Pada 2022 ini, Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Sultra menyiapkan anggaran sebesar Rp600 miliar untuk perbaikan jalan itu. 

Kepala BPJN Sultra, Yohanis Tulak Todingrara, mengatakan semua jalan berstatus nasional di Sulawesi Tenggara tiap tahunnya dilakukan pemeliharaan. Kegiatan ini meliputi penanganan jalan yang berupa pencegahan, perawatan, dan perbaikan. 

Hal ini dirasa perlu guna mempertahankan kondisi jalan agar tetap berfungsi secara optimal melayani lalu lintas masyarakat selaku pengguna. 

“Kita memelihara jalan itu kurang lebih 1.494 kilometer. Ada yang berupa pengaspalan, pemeliharaan sebagian, ada penahan longsor, ada juga yang di cor dengan beton,” paparnya, Senin (21 Februari 2022). 

Untuk saat ini kata dia, pihaknya masih fokus pada penanganan jalan yang menghubungkan antara Morosi, Kabupaten Konawe dengan batas daerah Kabupaten Konawe Utara (Konut). Pengerjaannya dilakukan dengan mengecor menggunakan beton sepanjang 16 kilometer dan sampai saat ini baru terselesaikan 6 kilometer. 

“Pengecoran dengan beton itu tebalnya berkisar 7 sampai 8 cm. Mudah-mudahan selesai tahun ini,” ucap Yohanis. 

Dengan sisa pengerjaan BPJN Sultra terus menggenjot perbaikan jalan tersebut agar dapat dilalui masyarakat secara aman. 

Di sisi lain, pihaknya juga tengah melakukan pemeliharaan jalan rusak yang sifatnya, harus diperbaiki segera. Misalnya saja bencana alam dengan terputusnya jembatan pohara sehingga perbaikan cepat dibutuhkan agar akses masyarakat dapat kembali normal. (C)

Laporan: Al Iksan 
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan