ASR Kendari Bagikan Beras di Kelurahan Lapulu dan Rahandouna

  • Bagikan
Relawan ASR membagikan bantuan (Foto: Ist)
Relawan ASR membagikan bantuan (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Relawan Aku Sahabat Rakyat (ASR) Kendari dibawah binaan Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka tak henti-hentinya membantu masyarakat Kota Kendari di masa pandemi Covid-19.

Lagi-lagi, mereka membagikan paket beras untuk warga, khususnya para pedagang, diver online, pelaku UMKM yang ada di Jalan Setia Budi, Kelurahan Lapulu, Kecamatan Abeli, dan kepada warga di Jalan Banteng, Keluarahan Rahandouna, Kecamatan Poasia, Kamis (14/10/2021).

Ketua ASR Kendari, Alvian Liambo mengatakan, melalui lembaga binaan Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka pihaknya membangun komitmen, untuk merawat kebersamaan menuju Sultra berdaya saing.

“Kegiatan berbagi bahan pangan berupa beras itu dilakukan di BARUGA-ASR atau Bara Rumah Perjuangan Aku Sahabat Rakyat dengan melibatkan jejaring ASR,” ujarnya.

Dikatakan, Relawan ASR terus mengkampanyekan Protokol Kesehatan (Prokes) sekalipun Kota Kendari sudah berstatus zona hijau

Selain menyusun program aksi sosial Yayasan Aku Sahabat Rakyat juga terus bergerak mensosialisasikan Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka sebagai calon Gubernur terkuat di tahun 2024 – 2029 mendatang. (C)

Laporan: La Niati
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan