Breaking News: Gempa 4,9 SR Guncang Kota Kendari, Warga Berlarian Keluar Rumah

  • Bagikan
Titik pusat gempa. (Foto: Dok. BMKG)
Titik pusat gempa. (Foto: Dok. BMKG)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Gempa bumi mengguncang Kota Kendari, Sulawesi Tenggara pada pukul 21.20 Wita Jumat (25/3/2022) malam.

Pergeseran lempeng bumi tersebut membuat sejumlah warga Kota Kendari, khususnya Kelurahan Kassilampe, Kecamatan Kendai saat merasakan getaran kepanikan dan berhamburan keluar rumah.

Nurfadhillah, salah seorang warga mengatakan terkejut dengan guncangan tersebut, pasalnya saat kejadian tersebut dirinya berada di dalam kamar sembari menonton TV.

“Kaget kasian kira mi apa ternyata gempa, sa lari mi keluar baru anakku lagi tidur,” ujarnya.

Namun, guncangan tersebut tidak berlangsung lama, di perkirakan berdurasi 10 detik.

Hingga berita ini diterbitkan, belum ada informasi lanjutan terkait penyebab gempa dan adanya laporan kerusakan.

Data yang dirilis BMKG Stasiun Geofisika Kendari menyebut episentrum gempa berada di Soropia, Kabupaten Konawe. Gempa terjadi pada pukul 21.20 Wita dengan kedalaman 2 kilometer.

“Info Gempa Mag:4.9 SR, 25-Mar-2022 21:20:13 WITA, Lok:3.87 LS, 122.76 BT(11.9 km TimurLaut Soropia, Kab. Konawe – SULTRA), Kedlmn: 2 km ::BMKG-KDI,” tulis BMKG dalam rilis awalnya. (B)

Laporan: Riswan
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan