SULTRAKINI.COM: BUTON UTARA – Tim Penggerak PKK Kabupaten Buton Utara (Butur) sedang mempersiapkan diri menghadapi Jambore PKK tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara yang nantinya terselenggara di Kabupaten Muna pada 21-24 Agustus 2019. Di ajang ini, masing-masing perwakilan di 17 kabupaten dan kota di Sultra akan menunjukkan kemampuannya dalam perlombaan yang dihelat.
Ketua TP PKK Butur, Siti Rabiah Abu Hasan, mengatakan Jambore PKK merupakan agenda tahunan tim penggerak PKK di tingkat kabupaten, provinsi maupun tingkat pusat dengan tujuan untuk menambah wawasan, pengetahuan, persaudaraan dan memotivasi para kader dalam menggerakkan keluarga guna mewujudkan keluarga sehat, sejahtera, bertaqwa, dan mandiri. Termasuk 10 program pokok PKK.
“Kita berharap bisa mendapatkan pengalaman bernilai manfaat dalam meningkatkan peran-peran keluarga sampai ke tingkat desa,” ujar Siti Rabiah, Jumat (19/7/2019).
PKK Butur akan mengikuti sejumlah perlombaan, yaitu lomba defile, lomba penyuluhan, lomba gembira, vokal grup, lomba terompa, lomba pesan berantai, dan lomba mengiring balon dengan terong.
Jambore PKK di Kabupaten Muna nantinya dimanfaatkan PKK Butur untuk mengujungi pusat kerajinan tenun, mebel, dan pariwisata.
“Karena di Raha (Muna) itu terkenal dengan mebel jatinya dan tenunan khasnya. Kami juga akan gunakan untuk berwisata, baik keindahan alamnya, pantai maupun wisata budayanya,” ucapnya.
Laporan: Ardian Saban
Editor: Sarini Ido