Pasien Positif Hasil Rapid Tes Kabur, RS. Bahteramas Lakukan Pencarian

  • Bagikan
Ruang Isolasi RSUP Bahteramasa. (Foto: La Niati/SULTRAKINI.COM).

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Salah seorang pasien positif virus corona berdasarkan hasil rapid test yang sementara menjalani perawatan di RSUP Bahteramas kabur tanpa sepengetahuan pihak rumah sakit.

Hal itu dibanarkan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sultra, La Ode Rabiul Awal. Ia katakan, pasien yang keluar secara diam-diam dari RSUP Bahteramas tersebut merupakan warga Kabupaten Konawe Utara (Konut).

“Benar ada pasien yang keluar dari Rumah Sakit Bahteramas secara diam-diam, kami tegaskan bahwa benar ada laki-laki 35 tahun, Warga Konut,” ujarnya, Senin (27/4/2020).

La Ode Rabiul Awal menjekaskan pasien tersebut masuk di RSUP Bahteramas pada Minggu sore 26 April 2020 pukul 17:30 Wita. Sebelumnya pasien tersebut mengalami cedera pada sekitar genitalia akibat kecelakaan kerja.

Namun, setelah menjalani pemeriksaan rapid tes oleh tim medis RSUP Bahteramas hasilnya positif. Sehingga tim medis berencana akan melakukan pemeriksaan swab tenggorok.

“Setelah dicek keesokan harinya untuk dilakukan pemeriksan swab tenggorok, pasien tidak ada di ruang perawatan,” jelasnya.

Untuk itu kata La Ode Rabiul Awal, sedang diupayakan pencarian dengan melibatkan unsur–unsur terkait.

“Untuk saat ini sedang dilakukan pencarian dengan melibatkan unsur terkait,” ucapnya.

Laporan: La Niati
Editor: Habiruddin Daeng

  • Bagikan