Penumpang Kedapatan Bawa Sabu 2 Kilogram Lewat Bandara Haluoleo

  • Bagikan
Petugas Bandara saat menemukan Sabu di koper milik penumpang. (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Direktorat Reserse Narkoba Kepolisian Daerah Sulawesi Tenggara (Polda Sultra) berhasil menggagalkan penyelundupan narkotika jenis Sabu melalui Bandara Haluoleo dari salah satu penumpang.

Barang haram tersebut didapat dari dalam koper seorang penumpang pria berinisial ZH asal Kabupaten Aceh Utara, saat tiba di Bandara sekira pukul 16.00 Wita, Jumat (3 Februari 2023).

Diperkirakan Sabu tersebut seberat 2 kilogram. Polisi juga berhasil menemukan 2 plastik bening yang juga diduga berisi Sabu diantara lipatan celana Jeans dalam tas pelaku.

Saat ditangkap, pria yang membawa Sabu tersebut mengenakan kemeja batik berwarna campuran yakni coklat, hitam dan putih bermotif dipadukan dengan celana jeans panjang hitam. Diperkirakan usianya baru sekira 27 tahun.

Saat ditemukan, pemuda tersebut sempat diarak keluar dari Bandara oleh kepolisian, petugas Bandara, dan bersama warga hingga ke halaman parkiran.

Saat dikonfirmasi, Direktur Reserse Narkoba Polda Sultra, Kombes Pol Bambang Tjahjo Bawono, membenarkan kejadian penangkapan dan penggagalan penyelundupan narkotika tersebut di Bandara Haluoleo.

“Iya mas, penangkapannya tadi di Bandara,” ucapnya, melalui sambungan telepon.

Ia juga mengungkapkan jumlah narkotika yang berhasil diamankan diperkirakan seberat 2 kilogram. Namun ia belum menjelaskan secara detail kronologi penangkapan tersebut guna dilakukan penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut.

“Kira-kira beratnya 2 kilo mas. Selengkapnya nanti kita rilis Minggu depan mas,” singkatnya.

Kini, pelaku beserta barang bukti telah diamankan dan ditahan di Mapolda Sultra untuk dilakukan pemeriksaan dan penyelidikan. (B)

Laporan: Riswan
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan