TKI Asal Wakatobi Alami Kecelakaan Kerja di Malaysia, Ini Harapan Keluarga

  • Bagikan
Korban Korban Yai (37) masih dirawat di ruang ICU (Foto: Ist)
Korban Korban Yai (37) masih dirawat di ruang ICU (Foto: Ist)

SULTRAKINI.COM: WAKATOBI – Salah seorang Tenaga kerja indonesia (TKI) asal Desa Liya, Kabupaten Wakatobi, mengalami kecelakaan kerja di Malaysia saat melaut pada Kamis, 2 Desember 2021 sekitar pukul 23.00 waktu setempat.

Korban Yai (37) dijatuhi crame/derek saat kapal ikan tempat kerjanya tersebut hendak membuang jaring di laut.

“Saat itu mereka (adikku) dengan karyawan lain sedang buang jaring kelaut untuk menangkap ikan, namun tiba-tiba derek langsung jatuhi adikku,” cerita kakak korban La Sambo, Kamis (9/12/2021).

Kini nelayan asal Wakatobi ini telah di rawat disalah satu rumah sakit di Kota Sandakan Malaysia, namun kondisinya masih koma sehingga masih dirawat di ruang ICU.

La Sambo menerangkan, berdasarkan hasil pemeriksaan tim dokter, akibat dari benturan besi derek itu, tulang rusuk dan rahang korban retak, serta terjadi gangguan pada jantung korban.

Pihak perusahaan tempat korban kerja kini masih menanggung seluruh biaya pengobatan dan perawatan korban.

Namun keluarga korban tetap meminta pemerintah Indonesia terutama pihak Kedubes RI di Malaysia bisa mendampingi kondisi korban, karena dihawatirkan jangan sampai suatu waktu pihak perusahaan lepas tanggung jawab.

“Kami harap pemerintah Indonesia bisa mendampingi adik saya, karena jangan sampai pihak perusahaan lepas tanggung jawab. Apa lagi istri korban masih hamil,” harapnya. (C)

Laporan: Amran Mustar Ode
Editor: Hasrul Tamrin

  • Bagikan