(27/10/2020): Sultra Tambah 40 Kasus Baru, 55 Orang Sembuh

  • Bagikan
Perkembangan kasus Covid-19 di Provinsi Sultra. (Foto: Dok.Gugus Tugas Covid-19 Sultra)

SULTRAKINI.COM: KENDARI – Data gugus tugas Covid-19 Provinsi Sulawesi Tenggara pada 27 Oktober 2020 menyebutkan, terjadi penambahan kasus baru 40 orang, peningkatan jumlah pasien sembuh, dan penambahan jumlah meninggal dunia.

Kasus baru di Provinsi Sultra Selasa ini tersebar di empat wilayah, yakni Kota Kendari 21 orang, Kabupaten Konawe Utara sebelas orang, Konawe Selatan dua orang, dan Kabupaten Konawe enam orang. Jumlah ini menambah kasus terkonfirmasi positif masih dirawat, yakni 1.187 orang. Sementara secara kumulatif kasus positif covid di Sultra, yaitu 4.713 orang.

Gugus tugas juga mendata terjadi pengurangan kasus kontak erat tiga orang, sehingga jumlah kontak erat masih diisolasi sebanyak 1.301 orang. Sementara kasus suspek terjadi penambahan 16 orang sehingga totalnya menjadi 89 orang masih diisolasi.

Di satu sisi, kasus sembuh di Sultra terjadi penambahan 55 orang Selasa ini, dengan rincian Kota Kendari 50 orang dan Kabupaten Konawe Utara lima orang, sehingga total pasien sembuh hingga kini 3.446 orang.

Terdata pula satu orang meninggal hari ini, yaitu berasal dari Kabupaten Wakatobi, sehingga jumlah kasus kematian sebanyak 80 orang. (C)

Laporan: Wa Rifin
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan