Bawaslu RI Pantau Verifikasi Calon Pengganti Wa Ode Frida Vivi Oktavia di Baubau

  • Bagikan
Ketua Bawaslu RI, Abhan. (Foto: Aisyah Welina/SULTRAKINI.COM)
Ketua Bawaslu RI, Abhan. (Foto: Aisyah Welina/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Ketua Bawaslu RI, Abhan memantau verifikasi calon ketua Bawaslu Kota Baubau, pengganti Wa Ode Frida Vivi Oktavia yang meninggal pada Selasa (10 Desember 2019).

“Ketua Bawaslu Kota Baubau ini segera kami isi dan sekarang lagi proses verifikasi. Kami akan melihat siapakah yang memenuhi syarat dan dapat terpilih sebagai pengganti ketua Bawaslu, juga akan dilihat apakah mereka terlibat di partai atau tidak,” ucap Abhan di Rumah Jabatan Wali Kota Baubau, Sabtu (4/1/2020).

Sekretaris Kota, Roni Mukhtar mengaku dalam kelancaran proses pergantian ketua Bawaslu dan segala hal yang berhubungan dengan persiapan pengawasan pilkada-akan dipersiapkan segala fasilitas yang dibutuhkan.

“Bagi kita menjadi suatu hal yang positif dengan kedatangan beliau (Abhan), kemudian memroses penetapan pengganti almarhumah Ibu Frida (Ketua Bawaslu) agar semua lengkap,” ujarnya.

(Baca juga: Ketua Bawaslu Baubau Meninggal, Kabarnya Akibat Tumor Otak)

Kedatangan ketua Bawaslu RI tidak sebatas memantau proses pengganti almarhumah Wa Ode Frida Vivi Oktavia, dia juga melakukan rapat koordinasi dengan penyelenggara pilkada 2020 di tujuh kabupaten di Sultra.

Diberitakan sebelumnya, Wa Ode Frida Vivi Oktavia meninggal pada Selasa (10 Desember 2019) sekitar pukul 04.15 Wita. Almarhumah dikabarkan meninggal akibat tumor otak. Bahkan, sejak beliau sempat tidak sadarkan diri hingga akhirnya menghembuskan napas terakhirnya pada Selasa dini hari di salah satu rumah sakit di Kota Makassar.

Almarhumah diangkat menjadi ketua Bawaslu Baubau/koordinator divisi hukum, pelanggaran, dan penyelesaian sengketa untuk periode 2018-2023.

Beliau menduduki kursi ketua Bawaslu Baubau lewat Rapat Pleno Anggota Bawaslu Baubau pada Agustus 2018.

Semenjak Wa Ode Frida Vivi Oktavia meninggal, jabatan tersebut diisi Komisioner Bawaslu, Yusran Alfargani selaku pelaksana tugas.

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan