Sambil Menunggu Jadwal, BKPSDM Baubau Atur Rekrutmen CPNS 2021 Tetap Patuhi Prokes

  • Bagikan
Ilustrasi. (Foto: Detik.com)

SULTRAKINI.COM: BAUBAU – Pemerintah Kota Baubau, Sulawesi Tenggara melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) optimis bisa menggelar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 di tengah pandemi Covid-19.

Kepala BKPSDM Baubau, Abdul Rahman, mengaku tidak khawatir meski di tengah pandemi Covid-19 seleksi CPNS 2021 diupayakan berlangsung di Baubau. Salah satu langkah pihaknya dengan bersinergi bersama satgas Covid-19.

Menurut Rahman, pelaksanaan ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) ditempatkan di gedung Maedani, Kelurahan Lamangga, Kecamatan Murhum. Gedung ini memiliki ruang parkir luas sehingga dinilai bisa mencegah penumpukan pelamar CPNS.

“Gedung itu masih opsi satu-satunya, kalau ada opsi lokasi selain Maedani nanti kita lihat, yang jelas dalam perencanaannya itu kita laksanakan dengan protokol kesehatan secara ketat,” ucapnya, Rabu (2/6/2021).

Lokasi tes CPNS nantinya dirancang sedemikian rupa agar setiap peserta ujian etap disiplin prokes. Pihaknya juga bakal menyiapkan fasilitas sterilisasi, seperti sarana mencuci tangan dan batas jarak, termasuk pengaturan jarak antarkursi.

“Nantinya tidak satupun peserta seleksi mengikuti ujian tanpa melalui pemeriksaan prokes, seperti pakai masker, cuci tangan, jaga jarak,” tambahnya.

Tahapan seleksi CPNS juga akan berkoordinasi dengan pihak Satpol PP, satgas Covdi-19, dan pihak terkait. Meski begitu, Rahma menyebut pihaknya belum memperoleh kepastian jadwal pelaksanaan CPNS 2021.

“Mungkin ada jadwal yang baru. Memang ancang-ancangnya itu kita buka 218 formasi, terdiri dari CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Kuota pastinya nanti diumumkan secara resmi,” jelasnya,” (C)

Laporan: Aisyah Welina
Editor: Sarini Ido

  • Bagikan